Tentara Bayaran Asing Rusia Bombardir Gedung Sekolah Tempat Tentara Ukraina Berlindung

- Kelompok penyerang dari tentara bayaran asing Rusia bergerak maju pada posisi lawan di zona operasi militer khusus. Rekamannya ramai beredar di Media Sosial Telegram pada Rabu, (8/2/2023). Dalam rekaman tersebut memperlihatkan kerja tempur tentara bayaran asing Rusia di persimpangan jalan satu Zemskaya dan Alabastrovaya di area Pabrik Pengolahan daging di Bakhmut. Quadrocopters membantu mereka dalam hal ini, membantu mendeteksi musuh tepat waktu dan menghancurkannya. Selanjutnya, tampak tentara bayaran Rusia menyerbu gedung sekolah setelah berhasil menghancurkan titik tembak musuh. Hingga, bangunan tersebut kini berada di bawah kendali militer Rusia. Rusia melaporkan secara total, 382 pesawat Ukraina dan 206 helikopter, kendaraan udara tak berawak, 403 sistem rudal anti-pesawat dieliminir sejak awal operasi khusus. Sementara dari kubu Kyiv, kementerian pertahanan Ukraina merilis 1030 tentara Rusia dieliminir dalam sehari terakhir.
Back to Top